Wow! Robot Kecoa Dirancang untuk Membantu Tim SAR Bencana

CALIFORNIA, FOKUSJabar.com: Para peneliti kini tengah mengembangkan sebuah robot berbentuk kecoa yang dipersiapkan untuk membantu Tim SAR saat bencana terjadi.

Seperti dilansir Daily Mail, Selasa (9/2/2016), menurut para peneliti, bentuk dan beragam fungsi tubuh robot kecoa ini diciptakan untuk pencarian dan penyelamatan korban bencana di masa depan.

Robot seukuran telapak tangan ini memiliki kulit luar (exoskeleton) kuat tetapi fleksibel, sangat cocok untuk cepat bergerak di antara puing-puing sempit.

Bacaan Lainnya

Kaki-kakinya yang lembut dan cangkang yang fleksibel memungkinkan mengkerut lebih dari setengah dari ukurannya, sehingga bisa masuk melalui celah retakan sempit. Ini memungkinkan para petugas penyelamat menemukan dan mencapai korban bencana yang terjebak di bawah reruntuhan bangunan.

“Penemuan kami dari kecoa menginspirasi desain robot lembut berkaki heksapoda bernama “robot kompresibel dengan mekanisme artikulasi” (CRAM) yang kita buat dengan menggunakan pemotongan laser, laminating, dan lipatan dari piringan mirip exoskeletal,” kata Kaushik Jayaram dan Robert Full, dari Universitas California yang melakukan penelitian itu, seperti dikutip Okezone dari Daily Mail, Selasa (9/2/2016).

(Vetra)

Pos terkait